• Selamat Datang ! di Website resmi Pondok Pesantren An-Nuur Kembangbahu Lamongan
Kamis, 21 November 2024

Sambangan dan Kegiatan Parenting Yayasan Asiyah An Nur Lamongan

Sambangan dan Kegiatan Parenting Yayasan Asiyah An Nur Lamongan
Bagikan

Alhamdulillah telah terlaksana kegiatan sambangan dan parenting Pondok Pesantran An Nuur pada hari Ahad, 3 September 2023/ 18 Safar 1445H.

Kegiatan rutinan ini sebagai bentuk untuk mempererat persaudaraan, terjalinnya silaturahmi antara Wali santri dan Ustad/zah dan sebagai ajang bertemunya Wali Santri dengan ananda terkasih.

Acara dimulai dengan tilawatil Qur’an, di lanjut Shalawat Bil Qiyam. Acara dibuka oleh Pembina Yayasan Asiyah An Nur Abah Dr. Drs. KH Supandi Awaludin, M.Pd.

Dalam kesempatan ini Wali santri dan juga Ustad/ zah Pondok An Nuur juga mendapatkan ilmu parenting yang disampaikan oleh Prof. Dr. Abdul Muhid, M.Si (Wakil Rektor III UIN Sunan Ampel Surabaya yang juga sekaligus Badan Penelitian dan Pengembangan Yayasan Asiyah An Nur Lamongan) dengan tema Membangun Optimisme untuk memaksimalkan potensi santri.

Tema ini sangat menarik karena kita sebagai pendidik (Orangtua dan Guru) dalam kesehariannya harus selalu memberikan kalimat kalimat yang positif kepada anak, karena dengan kalimat positif tersebut anak akan semakin percaya diri sehingga dapat mengoptimalkan potensi yang dimiliki.

SebelumnyaPenyerahan Izin Operasional Madin Takmiliyah Wustho oleh Kemenag Lamongan kepada Pondok Pesantren Annuur LamonganSesudahnyaUjian Tashih Bacaan Al-Qur'an oleh LP4Q JQHNU Jawa Timur
Tidak ada komentar

Tulis komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Luas Tanah0000
Luas Bangunan0000
Status Lokasi0000
Tahun Berdiri2021